- Home >
- Card Review , Dimension of Chaos >
- DOCS Review Part 1: Generic Card is Generic
Posted by : IFK
19 Jul 2015
Assalamualaikum everyone!
Ah, selamat Idul Fitri juga, dan selamat liburan! Sudah lama saya tidak menulis artikel, tapi setelah kemaren Konami memberikan hadiah lebaran berupa banlist TCG baru, rasanya saya jadi ingin nulis~
Artikel kali ini bakal membahas Dimension of Chaos, dan akan dilanjutkan oleh beberapa artikel berikutnya. So, ladies and gentleman, please enjoy!
*note: nama English yang digunakan masih fanslation, belum official
Taqaballahu Minna wa Minkum -King Jack- |
1. Shuffle Reborn
Bad News: Bukan support Skull Servant.
Good News: Support untuk banyak deck!
Efek pertama seperti efek Monster Reborn, dengan klausa "If you control no monsters". Monster tersebut bebas dipakai untuk Synchro material, Xyz material, dst dst. Very good~
Efek kedua bisa dipakai untuk reuse Spell dan Trap seperti Dragon Ravine, Call of the Haunted, dst dst.
Bagian banish saat End Phase dari efek kedua bisa dihindari dengan cara menaruh kartumu di field sebelum End Phase. Ritual Beast mungkin malah tidak perlu melakukannya karena kabarnya mereka suka dibanish.
*edit: Ah ternyata efek kedua Shuffle Reborn bukan quick effect, jadilah kartu ini mediocre~ Lumayan lah buat Monster Reborn.
2. Igknight Reload
Bad news: Bukan support Igknight
Good news: Bukan hanya support Igknight, tapi support untuk semua Pendulum deck!
Bonus konsistensi untuk semua Pendulum deck. Yayyy! Quick-Play pula... Perfect. Tidak konflik juga dengan Pendulum Call.
Kartu ini diberi limitasi agar tidak bisa di combo dengan Royal Magical Library. It's okay. Oh, Qli juga tidak bisa draw dari Qliphort Monolith. Tapi untuk deck Pendulum lain, kartu ini bagus banget.
Deck Pendulum saat ini: Performapal, Qliphort, Magician, Magispecter, Pendulum Normal, Igknight, mungkin ada yang lain yang kelewatan? Sebutkan di komentar!
3. Psychic Blade
Bad news: Bukan support Psychic
Good news: Teman barunya Megamorph
Kenapa kartu-kartu sekarang banyak yang nama dan artnya menipu sih? Kukira suport deck A ternyata tidak ada hubungannya sama sekali dengan deck tersebut... Oh well...
Buat yang seneng main DO OR DIE, OTK NAO OR BUST, dan sejenisnya, kartu ini bisa jadi mainan baru kalian. Bayar 3k untuk ATK boost 3k. Simple. Kartu bagus untuk Draft Cube.
4. Painful Choice Ojama Version
Oh F!sh!
Salah satu support Normal Monster yang paling bagus. Sekarang Normal Monster semua level bisa diakses dan kita bisa build deck yang full searcher, decklistnya seperti ini:
24 Igknight Pendulum Monster
3 Reinforcements of the Army
3 Summoner's Art
3 Painful Decision
3 Ignition Phoenix
3 Upstart Goblin
1 Terraforming
Have fun~
5. Babi Rush Recklessly VS Behemoth, Raja Binatang yang Terbuli
Not much to say here, kartu ini membuat monstermu menjadi Catastor. Tidak bisa diaktifkan saat Damage Step. Singkatnya... Sucks. Tapi kalau teman-teman mau bikin Draft Cube ala MTG, kartu ini bisa jadi pilihan menarik (kebanyakan kartu di review kali ini bisa masuk ke Draft Cube).
6. Mirror Force Zaman Duel Kingdom
Fire Force ini efeknya sama seperti Mirror Forcenya Yugi saat Duelist Kingdom. Tapi Mirror Forcenya Yugi tidak inflict damage ke LP sendiri... Sasuga Yugi (YUUUGIIIIOOOOHHHH!!!).
Kartu ini bisa membuat game berakhir saat itu juga, jauh lebih berbahaya daripada Mirror Force. Berbahaya bagi user juga, bukan hanya berbahaya bagi lawan, karena kartu ini juga bisa menghabisi LP user. Kartu ini juga tidak menyebabkan draw, karena lawan terkena damage lebih dulu, tidak seperti Ring of Destruction yang memberi kita damage lebih dulu. Saranku, hati-hati dengan kartu ini karena bisa menyebabkan game berakhir tiba-tiba~
7. Pendulum Area
Trap Stun untuk Special Summon buat deck Pendulum. Kartu yang lumayan bagus, bisa dijadikan pengganti Vanity Emptiness di deck Pendulum, sayangnya tidak terlalu berguna di mirror match (ada kartu lain yang lebih bagus untuk dipakai di mirror match, yang sebentar lagi juga akan kita bahas).
8. Hidden Nekroz Support
Welp, Trishula di turn lawan. Hati-hati tapi, Trishula bisa misstiming. selain Trishula, Gungnir juga bisa jadi pilihan.
Diluar Nekroz, kartu trap ini bisa membuatmu melakukan combo Elemental Mistress Doriado plus Fuh-Rin-Ka-Zan di turn lawan, ledakkan field dengan Garlandolf, King of Destruction di turn lawan juga bisa. Kalau kamu tahu Ritual Monster lain yang cocok untuk disummon di turn lawan, silakan komen dibawah!
9. Great Horn of Heaven
Great Horn of Heaven bisa dibilang Horn anti Pendulum, dengan efek mirip-mirip Dark Bribe. Kelebihan dari Great Horn of Heaven adalah efek end Main Phasenya. Efek ini dapat menghilangkan tempo lawan, bahkan bisa-bisa Battle Phase mereka ke skip juga gara-gara lawan tidak punya field yang memadai untuk menyerang.
Di TCG saat ini Black Horn of Heaven masih bisa untuk digunakan untuk menegate Pendulum Summon banyak monster karena teksnya belum di errata. Sementara itu di OCG Black Horn of Heaven hanya bisa menegate Pendulum Summon 1 monster saja. Karena itu kartu ini bisa menjadi harapanmu untuk menegate Pendulum Summon selain Solemn bersaudara dan Horn of Heaven original.
Sayangnya kartu ini juga bisa digunakan oleh deck Pendulum sendiri. Di mirror match Pendulum, kartu ini bakal jadi kartu ngeri seperti Vanity Emptiness. Di turnmu, Pendulum Summon monster-monster seperti Apex Avian, dan set kartu ini. Tasty. Mirror match Pendulum bakal jadi duel yang sangat memacu adrenalin sepertinya (halo Wavering Eyes~).
10. Squad "Would you like to rest your 'Pokemon'?"
Badluckcaptain.jpg
Support Normal Monster lagi guys. Anehnya tidak ada Normal Monster di artnya, awalnya kukira ini support Warrior...
Efek pertama kartu ini lumayan, tapi Dark Factory of Mass Production lebih bagus. Semacam Salvage, anggap saja Normal Monsternya sudah menjalani perawatan sehingga bisa balik dari Graveyard. Efek pertama ini tidak hard once per turn, jadi multiple copy bisa dipakai dalam 1 turn. Bisa dicombo dengan Painful Decision juga.
Efek kedua lumayan, dan kartu ini langsung berubah jadi Marauding Captain, yang bangkit dari Graveyard untuk membalaskan temannya yang gugur.
Not bad, tapi banyak pilihan lain untuk slot di deck Normal Monstermu.
Sekian untuk review kali ini. Next time, kita akan mereview kartu non-generiic dari DOCS. Oh iya, kartu monster generic juga belum kita bahas... So, see you next time! Wassalam~